Tes TPA online untuk mengetahui bakat dan kemampuan seseorang di bidang akademis, baik di bidang sains, sosial, hingga bahasa.
Tes TPA online sudah tidak asing lagi. Tes psikologi ini digunakan di berbagai bidang dan tentunya memiliki banyak manfaat.
TPA adalah Tes Potensi Akademik. Pada umumnya, tes ini berfungsi mengukur seberapa tingkat penguasaan dari para peserta di bidang akademik.
Kegunaan Tes TPA Online
Untuk anak SMA akhir, TPA mungkin menjadi hal yang mengerikan. Hal ini karena TPA menjadi salah satu ujian masuk perguruan tinggi.
Banyak yang gagal dalam tes TPA ini. Alasannya cukup beragam, mulai dari kurang latihan, bingung memilih, soal, dan lain sebagainya. Memang soal di dalam TPA memiliki pilihan jawaban yang mirip.
Dengan melakukan tes ini, peserta akan bisa mengetahui bakat dan juga kemampuan seseorang di bidang akademis atau keilmuan yang baik di bidang sains, sosial, hingga bahasa.
Tes Potensi Akademik ini juga identik dengan tes Graduate Record Examination atau GRE yang menjadi standar internasional. Pada umumnya, tes ini terdiri dari empat jenis soal.
Jenis soal tes TPA yang pertama adalah tes verbal atau bahasa yang mencakup materi sinonim, antonim, padanan kata, serta pengelompokan kata. Tes ini berfungsi mengukur kemampuan dari seseorang di bidang kebahasaan.
Selanjutnya ada jenis numerik untuk mengukur kemampuan seseorang dalam beritung atau logis matematis. Contoh tes numerik adalah seri huruf, seri angka, seri logika, angka dalam bercerita, dan bahkan aritmatik.
Kemudian ada tes logika untuk mengetahui seberapa efektif penalaran dan pemecahan masalah seseorang. Tes ini meliputi silogisme, logika cerita, logika umum, dan diagram. Soal tes logika ini sangat sulit untuk sebagian orang.
Terakhir ada tes gambar atau spasial meliputi seri gambar, padanan hubungan gambar, bayangan gambar, identifikasi gambar, dan pengelompokan gambar. Jenis tes TPA online untuk akan mengukur kemampuan daya logika ruang yang seseorang miliki.
Nah, berikut ini kegunaan tes TPA di berbagai bidang yang wajib diketahui:
Membangun Kepercayaan Diri
Kegunaan pertama dari TPA adalah membantu membangun rasa percaya diri. Tes Potensi Akademik akan membuat para peserta tes merasa lebih percaya diri.
Ketika tes TPA berlangsung, para peserta tidak boleh melihat jawaban rekannya. Karena tidak boleh mencontek, maka peserta harus percaya diri dengan pilihan jawaban mereka.
Selama sudah mempelajari materi TPA dengan baik, maka skor yang didapatkan juga tidak akan mengecewakan. Jika mengerjakan tes TPA secara jujur, maka akan jauh lebih tenang.
Mengasah Otak
Kegunaan tes TPA online lainnya adalah untuk mengasah otak. Soal yang ada di dalam tes TPA memang terlihat sederhana dan simple, tapi mengecoh.
Para peserta bisa kebingungan dalam memilih jawaban. Selain itu, beberapa soal tes ini juga cukup kompleks dan variatif.
Hal ini tentu mengharuskan pesertanya untuk berpikir lebih keras agar bisa mendapatkan jawaban yang benar. Hal ini akan meningkatkan kemampuan otak dengan sangat baik.
Menyaring Anggota Baru
Tes TPA online juga bermanfaat untuk menyaring anggota baru di berbagai bidang. Misalnya saja tes TPA hadir dalam proses penyaringan mahasiswa baru, CPNS untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil, dan karyawan baru di perusahaan.
Dengan tes TPA, perusahaan tahu kemampuan individu seseorang. Jadi, perusahaan bisa menempatkannya di bidang yang memang sedang dibutuhkan.
Bahkan, tes TPA ini juga bermanfaat dalam proses kenaikan jabatan. Beberapa perusahaan menggunakan tes ini sebagai syarat kenaikan jabatan para karyawannya.
Melatih Konsentrasi
Tentu saja tes TPA mampu mengasah konsentrasi pesertanya. Soal TPA memang membutuhkan pemikiran yang efektif agar hasilnya baik.
Jika konsentrasi buyar, maka momentum dalam pengerjaan soal tes akan hilang. Ini tentu saja tidak baik mengingat dampaknya adalah skor yang kecil.
Tepad.id adalah penyedia tes TPA terbaik di Indonesia. Soal TPA di Tepad.id juga tidak main-main. Semua sudah sesuai dengan standar tes TPA yang sudah ditentukan.
Tes TPA di Tepad.id bisa untuk individu hingga kelompok, seperti perusahaan. Perangkat tes Tepad.id bisa pengguna akses di berbagai perangkat gadget.
Tepad.id memang memudahkan para pesertanya yang ingin melakukan tes TPA online. Pastinya Tepad.id menyediakan sertifikat online seteelah mengerjakan tes.