
Tes TPA online dalam Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 kembali hadir sebagai peluang kerja emas bagi putra-putri Indonesia.
Tes TPA online dalam Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 kembali hadir sebagai peluang kerja emas bagi putra-putri Indonesia. Program ini bukan hanya tentang peluang pekerjaan, namun mencari talenta terbaik dan siap berkontribusi dalam pembangunan masa depan negeri melalui Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Untuk berhasil melewati seleksi ini, calon pelamar harus memahami materi yang akan diujikan. Oleh karena itu berikut ini merupakan penjelasan lengkap mengenai tahapan seleksi dan materi tes dalam RBB BUMN 2025 dengan perantara tes TPA.
Apa itu Tes TPA Online Rekrutmen BUMN?
Rekrutmen Bersama BUMN merupakan program seleksi yang diselenggarakan oleh Kementerian BUMN. Berkolaborasi bersama Forum Human Capital Indonesia (FHCI) sebagai wadah pengembang sumber daya manusia dalam lingkup BUMN. Tak lupa penggunaan platform tes TPA online sebagai media pembantu dalam pelaksanaanya.
Memiliki tujuan untuk mencari kandidat yang memiliki kualifikasi tinggi, berintegritas, serta nilai moral baik. Program ini memberikan kesempatan bagi fresh graduates dan experienced hire, memiliki jenjang pendidikan SMA/sederajat, D3, D4/S1, hingga S2 untuk bergabung serta berkarier di lingkungan BUMN.
Tahapan Seleksi Rekrutmen BUMN 2025
Dalam proses seleksi RBB BUMN 2025, calon peserta akan menjalani beberapa tahapan tes TPA online meliputi:
- Registrasi.
- Seleksi administrasi.
- Online test 1 (AKHLAK, TKD serta Wawasan Kebangsaan).
- Online test 2 materi (bahasa Inggris dan learning agility).
- Tes kemampuan bidang masing-masing (psikotes, wawancara, tes kesehatan, dan lainnya).
- Pengumuman akhir.
Jenis Materi TesSeleksi Rekrutmen BUMN 2025
Dalam persiapan menghadapi ke tahapan seleksi, Anda sebagai calon rekrutmen harus tau penjelasan mengenai jenis materi tes TPA online yang ada dalam seleksi RBB BUMN 2025. Terutama tes online dan tes kemampuan bidang (TKB). Lantas seperti apa dan bagaimana penjelasannya? Mari simak artikel berikut.
1. Tes kompetensi dasar (TKD)
Dalam seleksi RBB BUMN 2025, materi tes kemampuan dasar (TKD) menjadi aspek pengukur kemampuan dasar peserta. Materi akan menilai pengetahuan, keterampilan berpikir kritis, analisis, dan pemecahan setiap masalah.
2. Tes AKHLAK
AKHLAK merupakan singkatan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, serta Kolaboratif. Melalui tes ini, seluruh peserta akan diukur karakter, kepribadian, dan kemampuan dalam menerapkan nilai-nilai dalam aspek tersebut.
3. Wawasan Kebangsaan
Dalam tes wawasan kebangsaan ini, para peserta akan diuji sejauh mana pemahaman mengenai suatu dasar negara Indonesia, yaitu Pancasila. Prinsip kebangsaan mencakup nilai-nilai persatuan, demokrasi, dan bhinneka tunggal ika.
4. Bahasa Inggris
Menjadi satu dari beberapa jenis yang berperan mengukur kemampuan dalam al berbahasa Inggris. Dalam aspek membaca, menulis, bicara, dan mendengarkan. Namun, bagi mereka lulusan jenjang pendidikan SMA/sederajat, tidak perlu mengikuti tes bahasa Inggris pada tahapan penyeleksian.
5. Learning Agility
Bertujuan menguji para peserta dalam kemampuan beradaptasi di situasi serta tantangan baru yang akan dihadapi dalam lingkungan kerja nantinya.
6. Tes Kemampuan Bidang (TKB)
Dalam tes kemampuan bidang ini, para peserta akan melalui diukur kemampuan dalam keahlian bidang terpilih. Tes TPA online ini meliputi psikotes, wawancara, tes kesehatan dan lain-lainnya, sesuai kebutuhan masing-masing bidang.
Platform Terpercaya
Itulah penjelasan mengenai tahapan dalam materi tes dan seleksi rekrutmen bersama BUMN 2025. Jangan lupa setiap permasalahan mengenai perekrutan segala hal dan bidang baik pekerjaan maupun pendidikan percayakan saja pada layanan TEPAD.
TEPAD merupakan salah satu platform penyedia layanan tes potensi akademik. Menggabungkan teknologi dengan teori modern dalam pengembangan tes potensi yang dilakukan secara online. Dalam pemilihan layanan, alangkah baiknya melihat apa manfaat diberikan pada seluruh pengguna, salah satunya dalam seleksi pegawai BUMN 2025.
Bersama TEPAD pengukuran kemampuan penalaran umum, berguna sebagai pemecah masalah dan mempelajari hal-hal baru, sehingga tepat untuk masalah perekrutan suatu perusahaan. Menggunakan susunan diformulasikan berdasar dengan teori Cattel Horn Carrol (CHC). Menjadi teori kemampuan kognitif modern dalam menambah peningkatan potensi seseorang melalui tes TPA online khusus seleksi BUMN 2025.