Tes TPA Online

Tes TPA online dengan berbagai fitur canggih memudahkan peserta saat mengikutinya, hasil dapat diunduh secara realtime setelah selesai tes.

Tes TPA online adalah salah satu bentuk ujian melalui platform digital atau internet. Tujuan Tes Potensi Akademik ini agar dapat mengevaluasi kemampuan numerik, verbal dan logika pesertanya dalam konteks akademik. Meskipun pelaksanaan tes secara online, namun banyak keuntungan yang bisa diperoleh karena telah menggunakan berbagai fitur canggih.

Tes TPA ini banyak digunakan untuk seleksi karyawan, seleksi masuk perguruan tinggi hingga penerimaan beasiswa. Saat mengerjakan tes, peserta akan diberikan sejumlah pertanyaan dan tugas dalam batas waktu tertentu.

Fitur Canggih Tes TPA Online

Tes Potensi Akademik online memberikan banyak kemudahan bagi pesertanya. Karena berbeda dengan tes TPA offline yang mengharuskan para peserta datang ke lokasi tes secara langsung. Selain itu, harus menyiapkan berbagai perlengkapan seperti pensil, bolpoin, buku dan alat tulis lainnya.

Dalam dunia kerja, banyak perusahaan yang menggunakan tes TPA sebagai bagian proses rekrutmen. Hal tersebut dapat membantu untuk mengidentifikasi kemampuan berpikir dan potensi intelektual calon karyawan.

Sementara itu, di dunia pendidikan tes ini bermanfaat untuk siswa atau calon mahasiswa dalam memilih jurusan yang sesuai potensi diri.  Hasil tes dapat memberikan gambaran terkait potensi akademik dalam bentuk skor. Kemudian skor ini bisa menjadi dasar untuk mengambil keputusan, baik dalam konteks profesional maupun pendidikan.

Karena alasan kemudahan, minimnya persiapan fisik dan efisiensi waktu, maka menjadikan tes TPA ini menjadi pilihan utama bagi banyak orang maupun perusahaan. Tersedianya berbagai pilihan software tes TPA ini sehingga bisa disesuaikan kebutuhan pengguna. Berikut ini beberapa fitur canggih yang mempermudah pengerjaan tes.

Fitur Accessible

Tes TPA online menyediakan fitur accessible yang memungkinkan peserta mengakses dan mengerjakan soal kapan saja dan dari mana saja tanpa perlu datang langsung ke lokasi ujian. Peserta hanya perlu menggunakan perangkat seperti smartphone, laptop atau tablet. Dengan catatan, terhubung koneksi internet yang stabil.

Para peserta dari berbagai daerah akan mendapatkan kemudahan meskipun dengan keterbatasan mobilitas. Sistem dirancang agar proses pengerjaan berjalan dengan aman dan terpantau meskipun dilaksanakan dari jarak jauh.

Adanya fitur accessible ini dapat merekam dan mendeteksi lokasi. Aktivitas para peserta dapat dipantau secara langsung ketika ujian. Hal tersebut membuat jalanannya tes tertib dan tidak ada ruang untuk ketidakjujuran terkait dengan lokasi pengerjaan tes.

Fitur Protecting Camera

Fitur canggih berikutnya dari tes TPA online adalah protecting kamera. Protecting kamera akan aktif secara otomatis ketika peserta tes mulai mengerjakan soal. Segala gerakan dan aktivitas peserta secara realtime akan terpantau melalui kamera perangkat yang digunakan.

Adanya fitur ini mampu menjaga kejujuran dan integritas selama pelaksanaan tes. Peserta tidak dapat melakukan kecurangan karena terdapat pemantauan visual. Misalnya saja seperti mencari referensi yang tak diperbolehkan atau menyalin jawaban dari orang lain.

Protecting kamera selalu aktif selama durasi pengerjaan tes berlangsung. Kemudian Setelah peserta selesai mengerjakan seluruh soal maka kamera akan nonaktif secara otomatis. Jadi, baik bagi peserta maupun penyelenggara, proses tes dapat berjalan transparan dan adil.

Platform TPA Online Terpercaya

Untuk mendapatkan pengalaman terbaik ketika mengikuti tes TPA online, maka pilihlah platform terpercaya yang memiliki sistem terintegrasi, efisien dan praktis. Salah satu pilihan terbaik adalah platform TEPAD.

Platform ini mempunyai sistem yang dirancang untuk mengukur taraf kecerdasan dari peserta. Mulai dari kemampuan verbal, numerik hingga spasial.

Kemudian tes bisa diikuti oleh peserta dalam jumlah banyak sekalipun. Jadi, pihak penyelenggara tak perlu membuat tes untuk beberapa sesi. Artinya, cukup dengan satu kali tes aja, seluruh peserta dapat mengikutinya secara langsung.

Apabila peserta tes berhasil menyelesaikan tes dari awal hingga akhir maka akan mendapatkan sertifikat. Sertifikat yang peserta peroleh menjadi bukti hasil tes dan bisa menggunakannya untuk mendaftar perguruan tinggi maupun melamar pekerjaan. 

Peserta dengan mudah dapat mengunduh dan mengakses sertifikat dalam bentuk digital melalui sistem. Data peserta aman dengan sistem perlindungan berlapis. Bahkan keaslian sertifikat melalui sistem yang memakai kode khusus dapat diverifikasi sehingga tetap terjaga validitasnya. 

Berbagai fitur modern dan canggih membuat peserta tes TPA online mendapatkan banyak kemudahan. Hal tersebut membuat TEPAD menjadi platform unggul dan pilihan ideal untuk siapa saja yang memerlukan tes TPA. Baik itu untuk kepentingan pengembangan diri, pendidikan maupun seleksi kerja.